Select Page

Lembah Tidar (3/1/20), Gubernur  Akademi Militer Mayjen TNI Dudung Abdurachman menjadi Irup pada upacara Laporan  Kembali Cuti akhir Tahun Taruna/Taruni Akademi Militer dan Upacara Pemberian penghargaan kepada tiga orang Taruna Akademi Militer Tingkat IV/Sermatutar yang merupakan Putra Asli Papua, di lapangan Pancasila Akademi Militer. Hadir pada upacara tersebut  Wakil Gubernur Akademi Militer Brigjen TNI Wirana Prasetya Budi, Para Pejabat Distribusi Akademi Militer, Kepala Basarnas Jawa Tengah, Para Perwira dan pengasuh, serta Para Taruna/Taruni Akademi Militer.
Pada upacara tersebut selain disampaikan ucapan “Selamat Natal” kepada para Taruna/Taruni yang merayakannya, serta “Selamat Tahun Baru 2020”, dengan harapan semoga di tahun 2020 ini para Taruna/Taruni memiliki semangat baru guna memberikan prestasi terbaik dalam menjalankan tugas belajar dan berlatih di lembaga Akademi Militer.
Selanjutnya pada kesempatan tersebut   Gubenur Akmil memberikan apresiasi yang tinggi kepada tiga orang Taruna Akademi Militer Tingkat IV/Sermatutar yang merupakan Putra Asli Papua yaitu :

  1. Sermatutar Bima Pandu Kusuma Mahuse Nomor Akademi 2016 201, Prodi Menejemen Pertahanan, Kecabangan Infanteri, Jabatan Penata Rama Dua.
  2. Sermatutar Daniel Denis M. Nambrasar Nomor Akademi 2016 168 Prodi Menejemen Pertahanan, Kecabangan Infanteri, Jabatan Tarsiops Wreda, dan
  3. Sermatutar Osvaldo Louis Vernando Micibaroe Nomor Akademi 2016 166 Prodi Administrasi Pertahanan, Kecabangan Infanteri.

Ketiganya ketika sedang melaksanakan dinas cuti telah menolong dan menyelamatkan 13 orang penumpang dan 2 orang kru perahu motor cepat (speedboat) wisata “Puteri Sion” yang mengalami kecelakaan dan nyaris tenggelam di perairan laut Raja Ampat, Papua Barat.
Gubernur  Akmil Mayjen TNI Dudung Abdurachman berharap kepada para Taruna/ Taruni lainnya, agar dapat mengambil hikmah dan manfaat dari kejadian tersebut, yaitu dimanapun para Taruna/Taruni bertugas nantinya, harus memegang teguh jati diri  TNI  sebagai   “Tentara Rakyat“ yang selalu membantu dan mendahulukan kepentingan rakyat di atas kepentingan pribadi.
Pada bagian akhir sambutannya, Gubernur  Akmil menyampaikan ucapkan “Selamat Datang” kembali di Lembah Tidar   serta  “Selamat belajar dan berlatih” kepada para Taruna/Taruni Akademi Militer.
 AUTENTIKASI
PENHUMAS AKMIL