Select Page

Akademi Militer (16/03/20)- Dalam rangka Peringatan Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW tahun 1441 Hijriyah/2020 Masehi. Bapak Ustadz H. Wijayanto, M.A. (Dosen Magister Manajemen Universitas Gadjah Mada Yogyakarta memberikan ceramah/tausiah bertempat di Masjid Al Jihad Kesatrian Akademi Militer. Kegiatan tersebut dihadiri Wakil Gubernur Akademi Militer Brgjen TNI Wirana Prasetya Budi S.E., para Pejabat Distribusi Akademi Militer, para Prajurit Akmil dan segenap Pegawai Negeri Sipil Akmil. Kegiatan tersebut diikuti oleh kurang lebih 1.400 Prajurit dan PNS Akmil.
Gubernur Akmil Mayor Jenderal TNI Dudung Abdurachman dalam sambutan tertulisnya yang dibacakan oleh Wakil Gubernur Akademi Militer Brgjen TNI Wirana Prasetya Budi S.E., menyampaikan,“ Bahwa peristiwa Isra Mikraj merupakan salah satu mukjizat Nabi Besar Muhammad SAW, karena pada peristiwa tersebut Rasulullah SAW menerima perintah secara langsung dari Allah SWT, tentang kewajiban menunaikan ibadah wajib, yaitu sholat lima waktu dengan segala ketentuan yang terkandung didalamnya. Gubernur Akmil juga menandaskan  bahwa dengan memahami hakikat peristiwa Isra Mikraj Nabi Agung Muhammad SAW yang akan diuraikan oleh Bapak Ustadz H. Wijayanto, M.A., diharapkan nantinya tidak saja meningkatkan keimanan dan  ketakwaan kita kepada Allah SWT, akan tetapi juga akan memantapkan komitmen kita sebagai seorang Prajurit dan Pegawai Negeri Sipil di lingkungan Akademi Militer, untuk selalu berupaya meningkatkan etos kerja dan kualitas pengabdian kepada bangsa dan negara dalam menghadapi dinamika tugas yang semakin kompleks ini.
Dengan santai dan lugas Bapak Ustadz H. Wijayanto, M.A. memberikan tausiahnya bahwa Isra dan Miraj terjadi sekitar 10-12 tahun setelah Rasulullah (SAW) menerima wahyu dari Allah. Pada peristiwa tersebut merupakan masa kesedihan dan duka yang mendalam bagi Nabi (SAW) karena baru menghadapi kematian sang istri tercinta Khadijah (RA) dan pamannya Abu Thalib. Namun, di masa-masa sulit ini, Rasulullah (SAW) diberi kehormatan melalui kontak langsung dengan Allah melalui perjalanan yang diberkati ini.
Perjalanan ajaib Miraj ini berlangsung dalam dua bagian. Pertama, Nabi Muhammad (SAW) pergi dari Mekkah (Ka’bah) ke Yerusalem (Masjid Al-Aqsa) dan kemudian Rasulullah (SAW) diangkat naik ke surga oleh Allah. Malam dimulai dengan kehadiran pemimpin semua malaikat, Jibril (AS) di hadapan Rasulullah (SAW). Selanjutnya, ia membawa Muhammad (SAW) dari Masjid Al-Haram (Ka’bah) ke Masjid Al-Aqsa di Yerusalem. Demikian sekilas apa yang disampaikan oleh Penceramah  Peringatan Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW tahun 1441 Hijriyah/2020 Masehi di Akademi Militer.

AUTENTIKASI

PENHUMAS AKMIL