Select Page

Akademi Militer. Sabtu (01/08/2020). Pelaksanaan pemotongan hewan kurban dalam rangka hari raya Idul Adha 1441 H/2020 M di wilayah Akademi Militer di laksanakan di masjid At-Taqwa Panca Arga 1 Magelang. Yang di hadiri oleh warga Akmil dan keluarga komplek Panca Arga 1, 2 dan 3 yang terlibat kepanitian saja. Pelaksanaan pemotongan pada jam 08.00 sampai selesai yang di pimpin oleh Kabintal Akmil Letkol Inf Ali Nurrokhim S.Ag. Untuk koordinator pemotongan hewan kurban Mayor Farkhan.
Pelaksanaan kegiatan penyembelihan hewan kurban di belakang masjid At-Taqwa dengan tetap menggunakan protokol kesehatan, sebelum dan sesudah menyembelih diawasi/test kesehatan hewan oleh dokter hewan. Kemudian pembagian daging hewan kurban di antar semua ke rumah-rumah warga karena tidak ada jamaah/warga yang mengantri daging kurban. “Daging kurban akan di distribusikan kepada mustahit (orang yang berhak menerima) sampai semua habis oleh panitia.” Jelas Mayor Farkhan.
“Di komplek Akmil hewan kurban tahun 1441 H/2020 M memotong 8 ekor sapi dan 58 ekor kambing. Rencana pendistribusiannya ke Warga Akmil Panca Arga 1, 2 dan 3. Kampung kampung sekitar Akmil, kampung Seneng, Sekaran dan sekitarnya. Juga daerah-daerah Latihan Akmil seperti Plempungan, Tempuran dan Kaloran yang akan di antar oleh panitia. Tidak ada warga yang antri atau mengambil ke Masjid.” Ujarnya.
PENHUMAS AKMIL